Ad Code

Blog Baru itu Secangkir Kopi

SECANGKIR kopi, begitu titel dari blog baru yang saya buat. Sebenarnya bukan baru, tetapi sudah beberapa bulan lalu saya buat namun belum sempat mengisi. Tujuan mengapa saya membuat blog baru tentu sederhana sekali, ingin belajar membuat blog dan memuat beberapa tulisan yang bersifat fiksi sebagai proses pembelajaran saya. Dan ternyata, sulit sekali saya membuat tulisan fiksi, meskipun sejak tahun sebelum 2000-an pernah menulis fiksi untuk "kalangan sendiri". Membaca karya fiksi sepertinya lebih enjoy dan bisa saya nikmati dari pada menulisnya.

Akhirnya, blog secangkir kopi itu pun, meski tersendat-sendat, selain beberapa tulisan (fiksi) ala kadarnya, saya juga mengundang beberapa teman-teman (Jombang) untuk mau ikut mengisinya. Setidaknya hingga detik ini sudah 3 orang penulis hebat Jombang yang saya hubungi bersedia mengirimkan tulisan-tulisannya untuk diposting di blog secangkir kopi. Bahkan salah satu penulis mempersilahkan saya dengan bebas untuk memindah tulisan-tulisannya yang saya temukan untuk saya boyong ke blog "Secangkir Kopi" itu.

Tentu ini kebanggaan bagi saya untuk bisa memindah tulisan-tulisannya ke blog saya. Setahu saya tulisan-tulisan penulis ini luar biasa bernas dan membuat saya selalu termenung setiap kali selesai membacanya. Gaya penulisan dan penuturannya, kalau saya boleh menilai, mirip salah seorang dengan penulis terkemuka negeri ini, yang sekaligus budayawan, kiai, dan banyak lagi sebutan lainnya, yang kebetulan tetangganya sendiri.

Saya berkenalan dengannya sekitar bulan Mei 2010 di sebuah acara bedah buku dan kebetulan saya sedang pulang ke Jombang waktu itu. Tak terlalu banyak bercerita kala itu. Pertemuan berikutnya ketika ada beberapa acara semacam bedah buku dan terkahir kali ketika ada acara di Pesantren Tebuireng sekitar bulan September 2011. Sempat tulisan (puisi)nya yang hanya ditempel di dinding FB-nya (tanpa judul) saya reposting di blog secangkir kopi ini, mendapat  apresiasi yang luar biasa dari pembaca.

Demikianlah kehadiran blog secangkir kopi ini, mudah-mudahan saya sendiri bisa konsisten mengisi dengan tulisan baru dan mengusung beberapa file lama saya dalam hardisk ke dalam blog ini. Demikian juga, sekirannya kawan-kawan blogger lain berkenan dan berkehendak menjadi kontributor blog secangkir kopi, silahkan saja untuk mengirimkan tulisan.


Artikel Terkait:
Mengapa Saya Nge-Blog?
Me and My Blog
Gara-gara Ngeblog, Saya Dimintai Pertanggunjawaban Oleh Lelaki yang Istrinya Sedang Hamil

Posting Komentar

6 Komentar

  1. namanya unik mas, memilih secangkir kopi

    kan enak kalo semangkuk bakso atau sepincuk pecel, pasti kenyang mas ^^

    BalasHapus
  2. Blognya asyik. Warnanya aku suka. Beberapa kali juga telah berkunjung dan membaca-baca di sana.

    BalasHapus
  3. mas tema blog nya sangat bagus banget,,,,,,,,,,,,,

    BalasHapus
  4. secangkir kopi, namanya bagus Mas..
    secangkir kopi beserta kenikmatannya tentunya....
    saya main kesana Mas....

    BalasHapus
  5. Selamat atas blog barunya
    Jangan sampai tersendat-sendat donk.
    Lain kali kalau membuat blog baru buatlah dengan niche tertentu, jangan blog campur2 lagi ya mas.
    Blog dengan niche misalnya tentang unggas, tanaman langka, dan sejenisnya.

    Salam hangat dari Surabaya

    BalasHapus

Thanks for your visiting and comments!

Ad Code