Ad Code

Polling: Pemilihan Presiden Republik Indonesia 2024-2029


PEMILIHAN
Presiden Indonesia dilakukan setiap lima tahun sekali, dan pada pemilihan presiden terakhir yang dilaksanakan pada tahun 2019, terdapat dua kandidat yang bertarung yaitu Joko Widodo (Jokowi) dan Prabowo Subianto. Pada pemilihan presiden tersebut, Jokowi berhasil memenangkan suara mayoritas dengan persentase sekitar 55%. Pemilihan presiden berikutnya pada 2024 sebentar lagi akan dilaksankanan. Sejauh ini setidaknya tiga pasangan telah mendeklarasikan diri untuk mengikuti atau berkompetisi dalam pemilihan presiden. 

Sebelum pemilihan presiden, seringkali dilakukan jajak pendapat atau polling untuk mengetahui preferensi pemilih terhadap calon presiden. Namun, perlu diingat bahwa hasil polling bukan merupakan kebenaran mutlak, dan masih terdapat faktor-faktor lain seperti perubahan sikap pemilih, isu-isu terbaru, atau kejadian-kejadian tak terduga yang dapat mempengaruhi hasil akhir pemilihan presiden.

Polling pemilihan presiden di Indonesia biasanya dilakukan oleh berbagai institusi seperti lembaga survei dan media massa, dan hasilnya kemudian dipublikasikan untuk menjadi bahan pertimbangan bagi para pemilih dan stakeholder lainnya. 

Nah, untuk meramaikan pesta demokrasi, dan dari pada tidur sore-sore, pencangkul.com juga akan membuat polling pemilihan presiden. Sampai saat ini sudah ada tiga kandidat presiden, dengan pasangannya tentunya, yang telah mendeklarasikan diri dan siap berkompetisi di edisi pemilihan presiden untuk periode 2024-2029. Ada nama Ganjar Pranowo yang berpasangan dengan Mahfud MD, Anies Baswedan berpasangan dengan Muhaimin Iskandar, dan Prabowo Subianto berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka.

Mana pilihan Anda dari tiga pasang kandidat tersebut? Berikan suara Anda dengan memilih salah satu pasangan kandidat Presiden Republik Indonesia 2024-2029. Voting untuk polling ini akan ditutup sampai 31 Desember 2023 pukul 23.59 WIB.

Posting Komentar

0 Komentar

Ad Code